BLOG

Browse Dekkson's articles for your reference.

Category Blog


- Article | 09 January 2023

BENTUK KEPEDULIAN DEKKSON UNTUK KORBAN BENCANA CIANJUR

Bencana Cianjur - Belum lama ini, kabar duka menyelimuti tanah air, dimana bencana gempa dan banjir bandang menimpa Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat. Tak hanya menimbulkan kerugian materi, bencana tersebut memakan banyak korban, serta ratusan masyarakat harus mengungsi di tenda pengungsian akibat kehilangan rumah.

tenda pengungsian cianjur

Sebagai bentuk kepedulian sosial, tepat pada tanggal 7 Desember 2022, perwakilan Dekkson Group menyambangi lokasi pengungsian. Niat baik ini disambut hangat oleh para pengungsi. Mereka menerima bentuk perhatian Dekkson Group dengan rasa suka cita dan ucapan terimakasih. Masyarakat yang berada disana sesekali diajak bercengkrama sehingga mencairkan suasana. Lebih lanjut, pada tanggal 5 Januari 2023 sebelumnya, perwakilan Dekkson telah meresmikan MCK umum di lokasi pengungsian. Pembangunan MCK ini merupakan bentuk sumbangsih Dekkson Group pada program Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Provinsi Jawa Barat.

bantuan cianjur
bantuan cianjur

Bentuk kepedulian sosial tersebut merupakan wujud dari Corporate Social Responsibility (CSR) yang rutin dilaksanakan oleh perusahaan. Dekkson Group berkomitmen untuk terus mempertahankan kegiatan CSR agar semakin banyak kontribusi perusahaan kepada seluruh aspek sosial dan lingkungan yang ada disekitar.

bantuan cianjur

Update terus kegiatan dan konten menarik Dekkson dengan mengikuti official account instagram di @dekkson_official, facebook dekkson, youtube dekkson, dan website kami di www.dekkson.com. Sampai jumpa di kegiatan Dekkson berikutnya!